Bhabinkamtibmas Kelurahan Menteng Lakukan Cooling System dan Sambang ke Poskamling

oleh

Jakarta Pusat,Suronews.com – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan suci Ramadhan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Menteng, Aiptu Roby, melaksanakan kegiatan cooling system dan sambang ke petugas Satkamling di Poskamling RT 04, Jalan Surabaya Ujung, Menteng, Jakarta Pusat, pada Minggu (2/3/2025) dini hari.

Dalam kunjungannya, Aiptu Roby bertemu dengan Bambang, petugas Satkamling RT 04 RW 03, serta perwakilan Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK). Ia memberikan sejumlah imbauan terkait keamanan lingkungan, terutama menjelang dini hari yang sering menjadi waktu rawan tindak kriminalitas.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bekerja sama menjaga lingkungan agar tetap aman dan nyaman, terutama selama bulan Ramadhan. Selain itu, kami mengingatkan warga agar waspada terhadap orang asing yang baru dikenal dan berpotensi melakukan tindak penipuan atau kejahatan lainnya,” ujar Aiptu Roby.

Pihak kepolisian juga mengimbau masyarakat untuk segera melapor jika menemukan aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar. Laporan dapat disampaikan ke Bhabinkamtibmas, Polsubsektor Tenggulun, atau Polsek Menteng melalui nomor berikut:
– 021-31922193
– 081990200110

Sementara itu, Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro, menegaskan pentingnya sinergi antara warga dan aparat keamanan dalam menjaga situasi tetap kondusif.

“Kami mengapresiasi kerja sama masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan. Keterlibatan aktif warga sangat membantu dalam mencegah potensi gangguan Kamtibmas. Jika ada hal mencurigakan, segera laporkan kepada pihak kepolisian agar bisa segera ditindaklanjuti,” ujar Kombes Susatyo.

Hingga akhir kegiatan, situasi di lokasi terpantau aman dan kondusif. Polisi berkomitmen untuk terus meningkatkan patroli dan sambang guna menjaga keamanan selama bulan suci Ramadhan.