Jakarta Pusat,Suronews.com – Kasubnit Reskrim Menteng Iptu Agung Sukiswo bersama Butir Menteng Lainnya Pemantauan Pos Singgah Ramadhan Kalipasir. Senin (03/03/2025)
Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama bulan Ramadan, Kasubnit Reskrim Polsek Menteng, IPTU Agung Sukiswo, bersama personel lainnya, AIPDA Victor Wahyudi, serta tim Patroli Sabhara Polres Metro Jakarta Pusat, melakukan pemantauan dan monitoring di Pos Singgah Ramadhan Kalipasir, Menteng, Jakarta Pusat.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas, terutama menjelang waktu sahur. Dengan meningkatnya aktivitas masyarakat di malam hari selama bulan puasa, kepolisian berupaya memastikan keamanan lingkungan tetap terjaga. Patroli dan pengawasan ini dilakukan secara intensif guna mencegah tindak kriminalitas seperti tawuran, pencurian, serta gangguan ketertiban lainnya.
Selain patroli, petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap waspada dan menjaga ketertiban selama Ramadan. Keberadaan Pos Singgah Ramadhan menjadi salah satu upaya strategis dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi warga yang menjalankan ibadah puasa.
Meneruskan Pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro melalui Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi
Melalui sinergi antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan situasi kamtibmas di wilayah Menteng, khususnya di sekitar Kalipasir, tetap aman dan kondusif hingga akhir bulan Ramadan.