Jakarta Pusat,Suronews.com – Kepolisian Resor Metro Jakarta Pusat melalui Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) menggelar patroli jalan kaki di kawasan Bundaran HI, Menteng, Jakarta Pusat, pada Selasa (11/3/2025) dini hari. Patroli ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), terutama di kalangan remaja yang masih berkumpul hingga larut malam.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, mengatakan bahwa kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif guna mencegah potensi gangguan keamanan.
“Kami ingin memastikan situasi tetap aman dan kondusif. Petugas di lapangan tidak hanya berpatroli, tetapi juga memberikan imbauan kepada anak-anak remaja agar segera pulang untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Susatyo dalam keterangannya, Selasa.
Patroli ini dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Jarono, bersama empat personel Sat Binmas, yakni Aipda Dede Maulana, Aipda Sugeng Nugroho, Brigadir Dody, dan Brigadir Gunari. Mereka menyampaikan imbauan Kamtibmas kepada para remaja yang masih berada di area Bundaran HI saat dini hari.
Menurut Kompol Jarono, dalam patroli ini petugas juga melakukan pemeriksaan barang bawaan para remaja untuk memastikan tidak ada senjata tajam, minuman keras, atau barang berbahaya lainnya.
“Hasil pemeriksaan tidak ditemukan benda mencurigakan. Kami juga mengingatkan mereka agar tidak terlibat tawuran, balap liar, ataupun penyalahgunaan narkoba,” jelas Jarono.
Ia menambahkan bahwa para remaja diimbau untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dan segera melapor ke polisi jika menemukan adanya potensi gangguan Kamtibmas.
Sepanjang patroli berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif tanpa adanya gangguan keamanan. Polisi juga mengapresiasi kesadaran para remaja yang dengan tertib membubarkan diri setelah diberikan imbauan