Niken Anjani Salah satu Pemain film horor yang berjudul “Penjagal Iblis: Dosa Turunan”.

oleh

Jakarta: Niken Anjani salah satu pemain film horor yang berjudul “Penjagal Iblis: Dosa Turunan”. Niken memerankan Pakunjara, pemuja iblis yang bertugas untuk membangkitkan kembali pemimpin dari sekti pemuja iblis.

Niken mengungkapkan senang mendapat peran tersebut. Alasannya, di film ini ia mendapatkan peran antagonis, setelah sekian lama hanya mendapatkan peran sebagai korban.

Dalam film ini Niken juga mengatakan banyak sekali tantangan untuk dirinya saat memerankan Pakunjara. “Aku harus belajar bahasa Jawa kuno” ujarnya pada saat konferensi pers Trailer dan Poster, Selasa (18/3/2025).

Niken mengatakan pada proses syuting ia agak panik dalam memainkan karakter Pakunjara yang sering menggunakan bahasa Jawa Kuno. Tapi ia juga menikmati proses syuting, karena di film ini ia jadi belajar banyak hal.

Ia menambahkan, kesulitan saat mempelajari bahasa Jawa Kuno ia harus mengartikan kata per kata. “Mantranya-mantranya beneran ya, jadi aku berusaha untuk tahu artinya kata per kata” ujarnya.

Tak hanya belajar bahasa Jawa Kuno, Niken juga harus melakukan riset terkait karakter yang dimainkan agak lama. Ia mengungkapkan, peran yang ia mainkan karakternya cukup kompleks, yang mana ia harus benar-benar paham dengan karakternya. (**)