Bhabinkamtibmas Menteng Patroli Himbauan Kamtibmas Di Pos Satkamling RT 01 RW 02 Jalan Surabaya Timur

oleh

Jakarta Pusat,Suronews.com – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukumnya, Bhabinkamtibmas Kelurahan Menteng, Aiptu Robby Danan Jaya, melaksanakan patroli dialogis serta memberikan himbauan kamtibmas di Pos Satkamling RT 01 RW 02, Jalan Surabaya Timur, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (21/03/2025)

Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Robby Danan Jaya berkoordinasi dengan warga setempat, khususnya Bapak Barja, yang bertugas menjaga keamanan di lingkungan RT 01 RW 02. Ia menyampaikan pesan agar wilayah tetap dalam kondisi aman dan kondusif, terutama pada jam-jam rawan menjelang pagi hari.

“Kami mengimbau agar pengawasan wilayah ditingkatkan, terutama pada waktu-waktu rawan seperti dini hari. Pastikan sistem keamanan lingkungan berjalan dengan baik, dan apabila ada hal yang mencurigakan, segera laporkan kepada pihak berwajib atau Bhabinkamtibmas,” ujar Aiptu Robby.

Selain itu, dalam rangka menghadapi musim mudik Lebaran, Aiptu Robby juga mengingatkan warga untuk melaporkan jika ada anggota keluarga yang akan bepergian ke luar kota. Pendataan ini bertujuan untuk memastikan keamanan lingkungan dan membantu kepolisian dalam pengawasan rumah-rumah yang ditinggalkan sementara oleh pemiliknya.

“Bagi warga yang akan mudik, mohon untuk melaporkan kepada pengurus RT atau petugas keamanan setempat. Pastikan rumah dalam keadaan aman sebelum ditinggalkan, matikan listrik yang tidak perlu, pastikan kompor sudah dalam kondisi mati, serta titipkan rumah kepada tetangga atau petugas keamanan yang bertugas,” tambahnya.

Kegiatan patroli dialogis ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif, khususnya menjelang Hari Raya Idul Fitri. Diharapkan dengan adanya koordinasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat, lingkungan tetap dalam kondisi aman dan nyaman bagi semua warga.

Meneruskan Pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro melalui Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi menyampikan
Dengan adanya kehadiran langsung dari Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat, diharapkan warga lebih waspada terhadap potensi gangguan keamanan serta semakin sadar akan pentingnya menjaga keamanan lingkungan bersama.

Kegiatan patroli ini berlangsung dengan aman dan lancar, serta mendapat apresiasi dari warga yang merasa terbantu dengan adanya himbauan dan pendataan yang dilakukan oleh pihak kepolisian