LEBAK,Suronews.com – Kapolsek Rangkasbitung Polres Lebak AKP Adi Irawan,.SH, Pimpin langsung PAM perayaan Imlek 2025 di Vihara Avalokitesvara di Jalan Sunan Kalijaga Rangkasbitung
Kelurahan Rangkasbitung Barat,Kecamatan Rangkasbitung,Kabupaten Lebak pada hari Selasa malam 28 Januari 2025,pukul.19.00 wib.
Kegiatan PAM tersebut antisipasi adanya gangguan Kamtibmas pada saat perayaan tahun baru Imlek di Vihara Avalokitesvara Rangkasbitung.
Kapolres Lebak AKBP Herfio Zaki,.S.I.K.M.H, melalui Kapolsek Rangkasbitung AKP Adi Irawan,SH.mengatakan.
“Ya,malam ini kami bersama anggota Polsek Rangkasbitung melaksanakan giat pengamanan perayaan tahun baru Imlek 2025,antisipasi adanya gangguan Kamtibmas.
“Selain pengamanan kita juga menyampaikan pesan Kamtibmas kepada pengurus dan panitia pelaksana kegiatan perayaan tahun baru Imlek 2025,” ujarnya.
Anggota Yang melaksanakan kegiatan pengamanan perayaan tahun baru Imlek 2025,Kapolsek Rangkasbitung AKP Adi Irawan,.SH,AIPTU Heru Sasmito,AIPTU Rusliadi,AIPTU Rahmat Subiakto,AIPDA Figur Rabo Saputro dan BRIPKA Wahyu Triono.