Jakarta Pusat,Suronews.com – Kapolsek Cempaka Putih Kompol Sulistiyo Yudo Pangestu memimpin pengamanan kegiatan kegiatan kampanye blusukan oleh Cawagub DKI Jakarta no urut 3 Rano Karno di wilayah Cempaka Putih Timur Cempaka Putih Jakarta Pusat, Kamis, (3/10/2024).
Meneruskan pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro untuk melaksakan pengamanan di setiap tahapan pilkada DKI Jakarta.
Pengamanan dilakukan di sekitar lokasi kampanye untuk mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas saat pelaksanaan kampanye. Selain itu juga memberikan rasa aman kepada masyrakat di masa kampanye.
Kapolsek menyampaikan kepada warga masyarakat agar tetap menjaga kerukunan dan persaudaraan selama masa kampanye. (Humas Polres Metro Jakarta Pusat)